Sabtu, 24 Agustus 2013

Mukadimah

Baru hari ini niatnya mau mulai bikin blog, pengen aja rasanya nulis-nulis segala sesuatu yang gw suka atau ngungkapin pemikiran-pemikiran yang ada di isi kepala, ini Sebuah kemajuan untuk orang introvert macem gw.

Sempet mikir-mikir nama blog yang cocok buat blog pribadi gw ini apaan dan berencana mau buat blog baru, ternyata eh ternyata gw udah pernah bikin blog dari 4 tahun yang lalu. Saat itu, Pak Arief Budiman selaku dosen pengampu mata kuliah "Operasi Pemisahan Bertingkat" ngasih tugas yang gak di duga-duga, nyuruh mahasiswanya untuk membuat blog dengan tujuan mulia : memposting hasil karya atau pengetahuan mereka tentang apapun (chemical engineering khususnya) kedunia luas. namun apa daya, kebanyakan ya copas doang artikelnya hahahaha termasuk gw yang menulis mencopas artikel tentang pengolahan sampah. 

 Kedepannya blog ini akan gw isi dengan hal-hal ringan dan hal yang gw sukai aja, gak perduli banyak diliat atau nggak untuk sekedar archive pribadi aja :p . kebanyakan mungkin akan diisi tentang pendapat gw tentang movie atau perjalanan wisata kulineran gw, sayang banget udah ganti HP, ilang semua deh foto kulineran sebelumnya :( . dan yang terakhir mungkin bakal gw isi dengan something related to the greatest team in the world and hereafter, Manchester United :p

0 komentar:

Posting Komentar